Minggu, 24 Januari 2016

Cara Registrasi BPJS Kesehatan Perorangan/ Mandiri di Wonogiri

BPJS Kesehatan (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan) merupakan Badan Usaha Milik Negara yang ditugaskan khusus oleh pemerintah untuk menyelenggarakan jaminan pemeliharaan kesehatan bagi seluruh rakyat Indonesia, terutama untuk Pegawai Negeri Sipil, Penerima Pensiun PNS dan TNI/POLRI, Veteran, Perintis Kemerdekaan beserta keluarganya dan Badan Usaha lainnya ataupun rakyat biasa.

Cara Daftar BPJS Kesehatan Offline Wonogiri
Logo BPJS Kesehatan
Alamat BPJS Kesehatab di wonogiri berada di Jl. Kol Sugiono Wonogiri, Jawa Tengah atau bisa melihat di peta bawah ini


Cara Mendaftar BPJS Kesehatan Secara Offline Untuk Perorangan /Mandiri ( Langsung Ke Kantor BPJS) di Kabupaten Wonogiri adalah sebagai berikut ini:
nah sebelumnya silahkan persiapkan dokumen yang diperluka untuk mendaftar:

  1. Kartu Identitas (KTP,SIM atau PASPOR)
  2. Kartu Keluarga Terbaru(yang masih berlaku)
  3. Buku Nikah(Bagi yang sudah menikah)
  4. Buku Tabungan( Fotokopi)
  5. Foto Ukuran 3x4 2 lembar
nomor 1 sampai 4 sebaiknya diperbanyak dulu(di fotocopy) dan yang nomor 5 jangan hanya 2 lembar mungkin bisa mencetak lebih banyak untuk jaga jaga saja.
ada 3 jenis Premi bulanan di BPJS Kesehatan yaitu:
  • Premi Kelas 1 membayar 59.500 setiap bulan
  • Premi Kelas 2 membayar 42.500 setiap bulan dan
  • Premi Kelas 3 membayar 25.500 setiap bulan
setelah dokumen lengkap berikut tatacara mendaftarkan BPJS Kesehatan secara Offline Untuk Perorangan/Mandiri di KAB WONOGIRI 
  • siapkan dokumen yang diperlukan untuk mendaftar(Lihat keterangan diatas tadi) lalu datanglah ke kantor BPJSKesehatan Wonogiri yang beralamat di Jl. Kol Sugiono Wonogiri( bisa melihat peta diatas)
  • Minta Formulir pendaftaran lalu isikan formulirnya( kalau belum mengerti bisa tanya ke petugas) lalu silahkan mengantre
  • Setelah Pendaftaran di proses anda akan mendapatkan Virtual Akun Number(Nomor Virtual)
  • setelah itu lakukan pembayaran Ke BANK
  • setelah melakukan pembayaran silahkan kembali ke kantor bpjs dan serahkan bukti pembayaran kepada petugas
  • selanjutnya anda akan mendapatkan kartu BPJS kesehatan dari petugas
setelah Kartu BPJS anda jadi, harus menunggu 7 Hari setelah registrasi baru bisa digunakan, misal sobat membuatnya tanggal 1 maka kartu BPJS baru bisa digunakan tanggal 8.
Nah jadi jangan membuat Kartu BPJS Kesehatan secara mendadak yah karena kartu tidak bisa langsung digunakan. untuk cara pembayaran Premi BPJS Kesehatan akan saya jelaskan di artikel selanjutnya.

referensi:
http://bisnisusaha.info/panduan-cara-daftar-bpjs-kesehatan-secara-online-dan-offline/2/
https://id.wikipedia.org/wiki/BPJS_Kesehatan


contact admin:
email: singgihpambudi17@gmail.com
instagram: singgihtrip
Facebook CBW
twitter:@singgih pambudi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan menulis komentar tentang artikel ini. jika ada pertanyaan silahkan tulis di kotak komentar tapi jangan SPAM yah^_^. oh iya jika ada broken link silahkan diberi tahu lewat komentar terimakasih atas kunjungannya